Javascript β String Properties & Method
String adalah tipe data yang berisi karakter-karakter dibungkus dalam tanda petik (""
atau ''
). Karakter-karakter pada suatu string dapat diakses dengan menggunakan indeks atau posisi karakter berada. Indeks pada string selalu mulai dari 0.
String pada javascript juga memiliki property dan methods tertentu. Property dan methods tersebut bisa kita gunakan dalam memanipulasi data agar sesuai dengan program yang kita inginkan.
String Properties
.length mengembalikan panjang atau jumlah karakter pada suatu string.
String Methods
.charAt([indeks])
Mengembalikan karakter pada indeks yang diinginkan
.concat([string])
Menggabungkan beberapa string dan mengembalikannya menjadi string baru.
.indexOf([string/karakter])
Mengembalikan indeks dari string/karakter yang dicari, yang pertama kali ditemukan, atau -1 apabila tidak ditemukan.
.substring([indeks awal], [indeks akhir (optional)])
Mengembalikan potongan string mulai dari indeks pada parameter pertama (indeks awal) sampai dengan indeks pada parameter kedua (indeks akhir). Bila parameter kedua tidak ditentukan, maka secara otomatis berakhir pada karakter terakhir. Karakter pada indeks yang ditentukan pada parameter kedua tidak diikutkan sebagai output.
.substr([indeks awal], [jumlah karakter yang diambil (optional)])
Mendapatkan potongan string mulai dari indeks pada parameter pertama (indeks awal) dengan jumlah indeks pada parameter kedua (jumlah karakter). Bila parameter kedua tidak ditentukan, maka secara otomatis berakhir pada karakter terakhir. Karakter pada indeks yang ditentukan pada parameter kedua tidak diikutkan sebagai output.
.toUpperCase()
Mengembalikan string baru dengan semua karakter yang diubah menjadi huruf kapital.
.toLowerCase()
Mengembalikan string baru dengan semua karakter yang diubah menjadi huruf kecil
.trim()
Mengembalikan string baru yang sudah dihapus karakter whitespace (β β) pada awal dan akhir string tersebut.
Mengubah tipe data dari dan ke String
Di Javascript terkadang kita ingin mengubah sebuah data string menjadi tipe data lain atau sebaliknya. Contoh diperoleh data angka tapi dalam tipe data String maka kita dapat mengubah string tersebut menjadi tipe data angka.
String([angka/array])
Fungsi global String()
dapat dipanggil kapan saja pada program JavaScript dan akan mengembalikan data dalam tipe data String dari parameter yang diberikan.
.toString()
Mengonversi tipe data lain menjadi string. Bila data tersebut adalah array, setiap nilai akan dituliskan dan dipisah dengan karakter koma.
Number([String])
Fungsi global Number()
mengonversi tipe data string menjadi angka. Data yang diberikan pada parameter harus berupa karakter angka saja, dengan titik (separator) bila angka adalah bilangan desimal. Bila parameter berisi karakter selain angka dan/atau titik, Number()
akan mengembalikan NaN (Not a Number).
parseInt([String]) dan parseFloat([String])
Fungsi global parseInt([String])
dan parseFloat([String])
mengembalikan angka dari string. Bila angka adalah bilangan desimal maka gunakan parseFloat()
, bila tidak bilangan dibelakang koma akan diabaikan.
Referensi Tambahan
Last updated
Was this helpful?